Jumat, 26 Juli 2024
Google search engine
BerandaRiauTahun Ini Grup FB Yong Dolah Gelar Reuni Akbar Se-Asia Tenggara

Tahun Ini Grup FB Yong Dolah Gelar Reuni Akbar Se-Asia Tenggara

RIAUBERTUAH.COM – Salah satu komunitas Facebook Melayu terbesar yang dikenal dengan nama “Yong Dolah (Celoteh & Humor Melayu)” dengan jumlah total anggota 61.000 orang kembali menyelenggarakan acara akbar tahun 2023 ini. Tak tanggung-tanggung, acara yang bertajuk ‘Reuni Akbar ke-8 Anggota GYD se-Asia Tenggara akan dihadiri anggota yang tinggal di Riau, Kepulauan Riau, Malaysia hingga Singapura.

Yong Yuli Pandi selaku Pendiri Grup Yong Dolah menyampaikan bahwa acara reuni grup tahun ini yang akan di laksanakan di Kota Dumai pada Ahad, 25 Juni 2023 mendatang paling ramai dan paling besar. Yuli Pandi bahkan memperkirakan menjelang penutupan pendaftaran akan tercapai target 1.000 orang pendaftar. Mengingat waktu pendaftaran masih dibuka selama 2 bulan lagi.

“Pendaftaran acara telah kami buka sejak tanggal 1 Januari 2023 lalu. Meski baru dibuka selama 16 hari, namun antusias anggota mendaftar sangatlah tinggi. Hingga hari ini sudah kami catat yang mendaftar sebanyak 350 orang anggota grup yang menyatakan siap hadir di acara gilang gemilang tersebut. Karena sayang bila dilewatkan begitu saja karena berbagai penampilan seni akan meramaikan acara reuni akbar tahun ini. Selain ada penampilan seni dari berbagai kota di Riau, akan tampil banyak sekali artis dari Riau bahkan seniman dari Malaysia Sang Maestro Syair Roslan Madun juga akan turut hadir dan membuat persembahan,” ujar Yuli Pandi kepada riaubertuah, Selasa (17/1)

Dijelaskan, bagi masyarakat yang ingin mengetahui tata cara mendaftar acara Reuni Akbar GYD ke 8, yakni, membayar biaya pendaftaran sebesar Rp 200.000 perorang lalu di transfer ke Rekening Bank BNI ke nomor  0078596647 atas nama Yuli Pandi. Selanjutnya kirim bukti transfer ke inbox FB Yuli Pandi atau WA japri ke no HP 085158818547. Berikutnya akan mendapat nomor registrasi pendaftaran dan pendaftar sudah bisa memberikan nomor ukuran baju yang akan segera dibuat.

“Bagi peserta yang telah mendaftar akan mendapatkan, baju seragam terbaru 2023 Grup Yong Dolah warna hijau army, snack pagi, makan siang, mendapat souvenir dengan logo GYD, dapat mengikuti lomba seni perwakilan kota, dan berbagai lomba seru lainnya dengan total hadiah jutaan rupiah, bisa mengikuti acara silaturrahmi dan menyaksikan hiburan nyanyi, tari, syair dan lawak dari artis/seniman Melayu yang berasal dari Riau dan Malaysia, bisa mengikuti acara Meet dan Greet bersama para artis GYD yang tengah viral dan bisa foto bersama para artis. Acara Meet & Greet di laksanakan pada hari Sabtu, 24 Juni 2023 (malam Minggu) sekaligus acara gladi/latihan artis pengisi acara dan malam pembagian baju seragam,” terang Yuli

Yuli berpesan, pendaftaran dapat ditransfer mulai tanggal 1 Januari 2023 dan pembayaran uang pendaftaran paling lambat di terima tanggal 31 Maret 2023 pasalnya baju mulai dicetak tanggal 1 April 2023. “Kami berharap acara ini makin mempererat silaturrahmi sesama rumpun Melayu, sekaligus menaikkan bakat-bakat seni yang ada di pelosok Riau juga ikut melestarikan budaya Melayu yang sangat kita cintai ini,” pungkas Yong Yuli Pandi.

BERITA TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine

Informasi Populer