Rabu, 2 Oktober 2024
Google search engine
BerandaOtomotifProgram 'BUKBER' Solusi Mudah Punya Motor Honda Di Bulan Ramadhan

Program ‘BUKBER’ Solusi Mudah Punya Motor Honda Di Bulan Ramadhan

RIAUBERTUAH.COM – Bagi masyarakat Pekanbaru yang tengah berencana memiliki sepeda motor Honda, PT Capella Dinamik Nusantara (CDN) selaku main dealer Honda di wilayah Riau menghadirkan program menarik bertajuk Bulan penUh Kejutan & BERkah (BUKBER)

Sales Manager PT CDN wilayah Riau, Jonny Winata baru-baru ini mengatakan, program BUKBER merupakan penawaran spesial yang dapat dinikmati oleh seluruh masyarakat Riau selama bulan Maret 2024.

“Program ini ditujukan untuk masyarakat umum, dengan fokus pada konsumen setia Honda yang dapat dinikmati hingga 31 Maret 2024 mendatang,” ujarnya.

Dikatakan, dalam program BUKBER terdapat beragam potongan harga yang menarik, uang muka yang terjangkau mulai dari Rp 990 ribu hingga Rp 5,9 juta. Potongan harga yang bervariasi mulai dari Rp 200 ribu hingga mencapai Rp 5,5 juta. Konsumen juga berkesempatan mendapatkan jaket dan voucher apparel senilai Rp 500 ribu disesuaikan dengan tipe motor Honda pilihannya.

“Kami menawarkan beragam pilihan sepeda motor Honda seperti Beat series, Genio series, Scoopy series, Vario 160, Stylo 160 CBS, New Supra X, Supra GTR, CBX, CB150R, CRF150 L, CBR150R, dan CBR250RR.

Selain itu, terdapat juga program spesial lainnya yakni program MCD (My Capella Dahsyat) tersedia hingga periode 31 Maret 2024 untuk tipe motor Honda Vario160, ADV, PCX, dan Supra GTR.

“Kami berharap program BUKBER maupun lainnya dapat dimanfaatkan dan membantu masyarakat untuk mendapatkan sepeda motor Honda idamannya. Apalagi nanti menyambut Hari Raya Idul Fitri, tentu membutuhkan alat transportasi untuk bersilaturahmi,” ujarnya.

Untuk informasi lebih lengkap, silakan kunjungi akun Instagram resmi PT CDN Riau @capellahondariau dan akun Facebook resmi PT CDN Riau @CDNHondaRiau. Tersedia berbagai layanan yang memudahkan konsumen setia Honda, termasuk booking service, service kunjung, dan PIT Express untuk perawatan sepeda motor Honda agar tetap dalam kondisi prima. Juga berbagai program menarik seperti kuis dan giveaway.

Sementara untuk kondisi darurat di wilayah Kota Pekanbaru, layanan Honda Care tersedia dengan menghubungi 0853-6444-8353.

BERITA TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine

Informasi Populer